KETIKA CINTA MENDATANGIKU DAN PUISI LAINNYA

Avatar photo
Reading Time: < 1 minute

KETIKA CINTA MENDATANGIKU

tidak mengapa
chatting-an kita berakhir
pada dua centang biru

pada akhirnya
pandangan kita bertemu
pada wajah langit biru

Jumadilakhir, 1446 H

PEREMPUAN ITU

perempuan itu
sebentar menari
sebentar terdiam
setelahnya menangis

dari matanya
keluar temaram
kesenja-senjaan
yang jatuh melembapkan

tariannya berlanjut
matanya terpejam
tangisnya menetap

Jumadilawal, 1446 H

Yang Mungkin Menarik Untukmu

Catatan Ngobrol Buku “Telepon Genggam” (Joko Pinurbo) bersama Titan Sadewo

SABTU

kau dan aku
berlepas tangan
setiap kembali Sabtu
menyaksikan kemaluan
:
kedustaan masa lalu
kemunafikan masa kini
kepiawaian masa depan

kau dan aku
berpeluk setengah badan
saat berakhir Sabtu
mengembalikan keberanian
:
kenangan masa lalu
kepercayaan masa kini
kepentingan masa depan

Jumadilawal, 1446 H

JANGAN JUAL SEMUANYA

simpan 1/3 dari seutuhnya
kenangan termasuk di dalamnya

dua per tiga darinya
adalah dua masa
lalu lalang pikiran
depan lantam perasaan

kini aku usahakan
mati dalam tiga keharaman
:
penempatannya
perbuatannya
penentuannya

Jumadilawal, 1446 H